Benteng Surabaya ( Benteng Roode Brug)


Surabaya-  Sebagaimana motto Walikota Surabaya, Tri Risma memimpikan Surabaya menjadi kota destinasi wisata,  adapun pernyataan ini bukanlah isapan jempol belaka, terbukti Surabaya getol dalam membangun ifrastruktur dengan baik. Melalui ifrastruktur yang baik, maka akses dalam menuju destinasi wisata dapat dijangkau pengunjung dengan mudah. Salah satu contoh perbaikan jalan di kawasan Kenjeran Park, disitu terdapat aktivitas untuk pelebaran jalan, serta dibangunnya Jembatan yang akan melintasi Wisata Pantai Lama Kenjeran. Namun tidak jauh diseputaran Pantai dikawasan Kenjeran, terdapat bangunan peninggalan sejarah yaitu benteng Roode Brug  yang berada di Kedungcowek, tepatnya di sisi timur Jembatan Suramadu, bangunan benteng tersebut berada dalam kompleks militer Angkatan Darat di bawah naungan Paldam Kodam V/Brawijaya, benteng Roode Brug  memiliki panjang kurang lebih 600 meter dengan lebar rata-rata sekitar 10 meter. Jika dilihat kondisi benteng tersebut dapat dibilang memprihatinkan, padahal potensinya sangat besar dalam menarik wisatawan. Beberapa bagian dari benteng sudah tidak utuh lagi dan terkesan tidak terawat dan kusam serta ditumbuhi banyak tumbuh-tumbuhan. Apabila dilihat dari letaknya, benteng ini mempunyai pemandangan yang indah karena berdekatan di bibir laut serta pemandangan Jembatan Suramadu yang membentang gagah menghubungkan Surabaya dan Madura. Penulis berharap agar benar-benar terwujud mimpi Walikota khususnya dan Warga Surabaya pada umumnya, maka Pemkot Surabaya harus segera merenovasi dan menjadikan benteng  Roode Brug  menjadi destinasi wisata sejarah di Surabaya. Peninggalan sejarah Belanda benteng Roode Brug bagai harta karun yang tak ternilai harganya, apabila warisan sejarah benteng Roode Brug tak segera dibenahi dan dibiarkan terbengkalai, maka generasi bangsa selanjutnya akan hanya mendapat warisan cerita saja dari benteng Roode Brug.


0 komentar:

Posting Komentar